Google
 

Monday, February 4, 2008

Brokoli Cegah Hipertensi

>

Ingin janin yang anda kandung kelak bebas hipertensi? Sering-seringlah makan brokoli muda selagi hamil. Sayuran asal Italia itu terbukti memberikan perlindungan ekstra terhadap serangan penyakit hipertensi.
Bernhard Juurlink dari Sekolah Kedokteran, Universitas Sakatchewan Kanada, membuktikannya pada awal Januari 2006. Ia menguji selama 6 bulan. Hasilnya konsumsi 200 gram brokoli muda setiap hari mengurangi oksidatif stres dan radikal bebas penyebab pembengkakan jaringan, hipertensi, stroke, serta penyakit otak alzeheimer. Kemampuan anggota famili Cruciferae itu berkat senyawa glukorafanin yang dikandungnya. Pada brokoli muda kadarnya 20-50 kali lebih besar dibanding brokoli tua. Senyawa itu mengumpulkan senyawa lain yang bersifat oksidatif stres, lalu mengubahnya menjadi protein.

No comments: